'cookieChoices = {};' TRIK JUALAN DI EBAY - Moving forward

Header Ads

TRIK JUALAN DI EBAY

Pernah jualan di ebay? Gila itu trafiknya keren banget dah… dalam satu hari yang view produk kita bisa puluhan. Kalau produk kita bagus dan murah pembeli banyak dan rame, tapi kalau jelek ya pastinya ngga ada yang beli.
Cuma sayangnya buat kita yang tinggal di Indonesia ini, ebay rasanya kurang cocok. Mengapa? Ongkos kirim alias ongkirnya itu gede banget dari Indonesia ke luar negeri. Sementara pangsa pasar ebay.com itu kan seluruh dunia.
Soal produk, Indonesia nggak kalah dengan produk lain di luar negeri. Apalagi kita punya barang-barang tradisional yang mungkin tidak ada di tempat lain di seluruh dunia. Bandingkan dengan china yang ongkirnya Cuma $1 untuk pengiriman seluruh dunia, kita jungkir balik bos…
Disini saya coba share tentang cara jualan di ebay yang cepat dan hemat. Tentu saja ada kelebihan dan kekurangannya. Terserah anda mau pakai atau tidak, tapi yang jelas ini hasilnya ajib banget.
Step 1 : Daftar di www.ebay.com

Registrasi saja, gratis kok. Pembayaran fee nya bisa pakai www.paypal.com . Belum punya akun paypal? Bikin saja bos, gratis. Namun untuk bisa verified atau tanpa limit anda harus verifikasi dengan kartu kredit.
Sesudah anda mempunyai akun ebay dan juga paypal, maka anda silahkan belanja. Lho kok belanja, bukannya jualan? Iya, ebay jaman sekarang berbeda dengan ebay jaman dulu. Kalau dulu bisa langsung jualan, namun sekarang sudah ngga bisa lagi.
Ebay mengharuskan akun kita minimal 1 bulan, tidak bisa langsung banyak jualannya, sudah ada transaksi sebelumnya di ebay minimal beli-beli barang.
Jadi gimana cara mensiasatinya?
Anda cari barang yang harganya $ 1 di ebay plus free shipping. Trust me, ada aja yang jualan barang seperti itu. Misalkan ebook atau kode software atau bahkan barang dari china. Beli lah sekitar 10 item sambil minta reputasi dari mereka.

Step 2 : Daftar di www.aliexpress.com

Selanjutnya silahkan daftar di aliexpress.com. ini adalah situs yang terpercaya karena dia merupakan partner resmi dari alibaba.com. Nah daftar saja, gratis kok.

Nah carilah barang-barang yang bisa dijual disana dengan harga murah. Emang disana harganya murah-murah dan banyak jenisnya.

Step 3 : Cara berbisnis Ebay dan Aliexpress

Sekarang step yang paling mengasyikkan. Bagaimana bisa menghasilkan uang antarawww.aliexpress.com dan www.ebay.com. Nah tebakan anda benar… kita menggunakan sistem dropship!
Yang harus anda lakukan:
-          Search barang-barang di aliexpress yang harganya murah dan punya nilai jual. Kalau saya sendiri suka automotive dan gadget misalkan senter pembesar, jam tangan sport, camera digital dan lain sebagainya.
-          Bandingkan jika ada dengan barang sejenis di ebay. Jika harga di ebay lebih murah, tinggalkan. Jika lebih mahal, nah kemungkinan bisa dijual
-          Paling bagus adalah jika barang tersebut belum ada yang jualan di ebay, maka anda akan menuai keuntungan banyak.

Sesudah menemukan barang yang cocok dan mendapat harga selisih, maka saatnya listing di ebay. Saya sendiri mengambil keuntungan atau menaikkan harga barang dari aliexpress rata-rata 40% dari harga aslinya saat listing di ebay.
Hasilnya?
Lumayan,.. ada saja yang beli di ebay heheheh…

Kekurangan dari sistem ini adalah bahwa aliexpress tidak bisa atau belum bisa menerima pembayaran lewat paypal. Aliexpress hanya bisa menerima pembayaran lewat kartu kredit.
Akibatnya adalah jika anda tidak bisa disiplin maka cash flow akan terganggu. Uang masuk lewat paypal dari ebay, anda harus membayar aliexpress lewat kartu kredit. Tagihan dari bank akan nagih lewat kartu kredit, uang anda tersimpan di paypal hahahah…
Kuncinya adalah disiplin agar cash flow tidak terganggu :)



Tidak ada komentar